Meski mengikuti wajib militer, Leeteuk ternyata masih bisa mendapatkan peran dengan bermain dalam sebuah drama musikal. Rupanya peran pentolan Super Junior dalam drama bertajuk The Promise berhasil menarik perhatian publik.
Leeteuk melakukan drama musikal ini sebagai proyeknya bersama negara saat mengikuti wajib militer. Leeteuk didaulat untuk ikut dalam drama musikal oleh Departemen Pertahanan Korea Selatan.
Leeteuk bermain dalam drama musikal The Promise bersama dengan idola hallyu lainnya. Di antaranya, Lee Hyund dari 8eight, Jung Tae Woo, Kim Moo Yeol, dan Ji Hyun Woo. Drama musikal ini bercerita tentang tujuh tentara yang bersahabat dan melewati waktu sulit bersama. Mereka terlibat dalam beberapa perang Korea.(Des)
0 komentar: